Selasa, 04 November 2014

Pencarianku berlabuh di IDN


Saya akan coba share aja di blog ini tentang perkenalan saya dengan id-networker yang saya bilang extraordinary.Saya kenal id-networker yang selanjutnya akan saya tulis di sini sebagai IDN sekitar tahun 2012. Saat itu teman kerja saya yang handle networking keluar dari tempat kerja.Ada device router yang nganggur saat itu router 2901.Sambil saya coba baca-baca di internet cara untuk reset password router 2901.Mulailah saya bergerilya mencari tempat kursus CCNA. Sebenernya saya sudah sejak lulus kuliah belajar Cisco, saya lulus kuliah 2002.dari beli buku sendiri (klo saya ga salah penulisnya Hendra wijaya), Pernah juga minta file softcopy dari teman yang sudah lulus CCNA UI, juga ngopy diktat kursunya teman di brainmatics, juga baca-baca di internet.Tapi karena cuma baca dan ga hands on (pegang device) ya ga mudeng-mudeng ..he he.

Kita Lanjut ke pencarian tempat kursus CCNA ya guys ..yang pertama Adalah Cisco network academy program lab fisika UI pertimbangan saya klo UI khan kerenn ya, dah gitu dekat juga dari rumah tapi setelah saya coba baca-baca ternyata mereka hanya buka program 2x dalam setahun karena memang lama belajarnya 6 bulan,biaya di sini sekitra 6-7 juta guys. saya akhirnya mencoret Lab fisika UI karena pertimbangan masih menunggu lama untuk kelas selanjutnya karena pada saat saya cari infonya ternyata kelas baru berjalan 2 bulan which is saya harus nunggu lagi 4 bulan.pertimbangan yang kedua karena waktu belajar yang lama bisa bosen saya karena memang banyak yang harus di pelajari juga di tempat kerja selain CCNA.Biaya yang mahal juga menjadi pertimbangan.singkat kata lab fisika UI bukan pilihan yang tepat buat saya.

Selanjutnya Saya coba cari lagi dan ketemu netcampus. Netcampus untuk Cisco network academy program durasi belajarnya lebih cepat sekitar 3-4 bulan.klo dulu kata temen 6 bulan juga.Biaya juga lebih murah (mungkin karena durasi belajarnya tidak selama lab fisika UI) sekitar 4,5 juta klo ga salah.Lokasi yang jauh dari rumah saya yang menjadi pertimbangan saya untuk tidak segera mendaftar di sini. Sebenarnya Netcampus ini juga buka di UP (Univesitas Pancasila) cuma saat saya telpon waktu itu kelas akan jalan jika minimal 4 peserta dan saya akan di kabari setelah quota terpenuhi cuma saya tunggu tidak ada kabar.

Kita lanjut lagi ya guys ..gimana sih kenalan saya sama IDN ...? Sambil tetap googling dan chating (Karena itu pekerjaan utama saya ...hehe) saya dapet info dari temen klo dia sudah lulus CCNA dengan waktu belajar hanya 4 hari,dia bilang training di IDN ini websitenya atau grub pesbuknya di mari dulu dia bilang ccna fast track klo ga salah.trus yang heboh juga kata temen saya ini di 'JAMIN LULUS’,Udah gitu biayanya murah (hanya 2,5 juta) tapi materi dan trainernya tidak murahan.kerenn khan.....Tapi Jujur awalnya saya ragu juga dengan idn nih.pertanyaan saya apa cuma ngejar lulus tapi ga ngerti handle device atau bijimana gitu.Trus juga tempatnya khan di rumah tuh yang bikin saya khawatir juga ..hehe.sorry mas Degun dengan prasangka buruk saya.tapi dulu sih belum kenal mas dedi ..sudah gitu khan hati-hati tidak ada salahnya ..hehe.Setelah saya coba baca testimoni di blognya IDN di mana yang nulis testimoni adalah para ‘dewa networking’ di company-company besar (ada Lintas Arta, PSN, Telkom, Siemen dll) akhirnya dengan Madep Mantep saya pilih IDN. Awalnya pikiran saya mau biaya sendiri nih kursus. hitung-hitung investasi ilmu.Tapi saya juga mencoba ngajuin ke tempat kerja untuk kursus ini, saya bilang sama bos ada device router nganggur dan saya belum bisa config boleh saya ikut training CCNA ? kata bos silahkan cari tempat sesuai yang kamu rasa tepat. dan Alhamdulillah ternyata bos Approved.Malah kirim 2 orang untuk kursus ini.

Mulailah saya ikut kursus CCNA idn.salah satu ilmu yang sangat fantastic adalah pelajaran ngitung subneting yang sangat cepat yang belum pernah saya dapat di manapun. Buah dari ikut kursus itu saya akhirnya bisa config 4 router 2901 di data center walau hanya untuk internet connection sharing dan NAT dari public IP ke private IP.Berbekal semangat share dari rekan trainer idn dan juga rekan-rekan kursus idn saya sempat posting di milis idn tentang internet sharing dengan cisco, anda bisa googling bagi yang sudah ikut milis dengan keyword 'internet sharing dengan cisco' dan saya juga pernah posting config IP di switch HP procurve.

Setelah kursus yang pertama ccna, beberapa kursus lain kemudian saya ikuti juga di idn antara lain mtcna, dengan kursus ini saya bisa konfigurasi router Mikrotik RB1100 yang tadinya tidak terpakai menjadi Router sebagai Internet connection sharing untuk office dengan failover aktif pasiv dan juga firewall.kemudian juga training juniper yaitu jncia dan jncip. bahkan beberapa rekan kerja saya juga memilih IDN untuk kursus-kursus yang di biayai dari kantor antara lain ccna, mtcna, mtcre dan yang lain.mereka pun memberikan penilaian yang sangat baik untuk IDN dan merekomendasikan untuk teman2 yang lain.

Satu hal lagi Setelah saya mengikuti milis IDN, ternyata IDN juga banyak melakukan kegiatan yang lain yang berhubungan dengan dunia networking, telekomunikai dan IT.Mayoritas justru kegiatan sosial sebagai pioneer di bidang networking antara lain pelatihan guru smk kemudian pesantren networking untuk tamatan SMK serta workshop-workshop 1 day. beberapa kegiatan yang pernah saya ikuti workshop ,subnetting competition, networker camp di anyer. Ada banyak rekan-rekan trainer IDN yang sangat welcome ketika kita tanya sesuatu setelah kita sudah lulus dari idn, semangat mereka berbagi luar biasa dan harus kita contoh.

Di akhir postingan saya, saya do'akan semoga IDN tambah lancar tambah berkembang,founder dan pengajarnya di berikan kesehatan dan kemudahan rizki serta tetap dapat berbagi umtuk perkembangan networking Indonesia
. @Depok lewat tengah malam

Kamis, 13 Maret 2014

Install Mariadb 10.0 di ubuntu 12.04

Mariadb adalah engine database open source yang sudah lama saya dengar sekitar tahun 2010, di buat oleh Michael "Monty" Widenius founder mysql. Tahun 2013 mariadb kembali booming setelah beberapa perusahaan besar seperti Wikipedia,Firefox web of trust migrasi dari mysql ke mariadb. Bahkan beberapa Distro linux ternama seperti : OpenSuse, Arch Linux, Cakra Linux, Red Hat dan Fedora (dari Fedora19) memaketkan mariadb ke dalam packages softwarenya.
Bagi yang sudah menggunakan mysql nyaris tidak ada perubahan dari sisi perintah (command) di mysql dengan mariadb. Jika ingin mengetahui lebih jauh tentang mariadb bisa mengunjungi link ini dan ini.

well langsung saja di sini saya akan menginstall mariadb 10.0 dengan system operasi linux ubuntu 12.04, jika anda bukan pengguna ubuntu anda bisa juga memilih untuk distro opensuse,debian,Arch linux dan beberapa distro yang lain,lebih lengkapnya bisa main-main ke mari. Well mari kita mulai step untuk installasinya :
1. Install Python software properties jika anda belum menginstallnya:
 sudo apt-get install python-software-properties 
2. Tambahkan repository untuk mariadb
 sudo apt-key adv --recv-keys --keyserver hkp://keyserver.ubuntu.com:80 0xcbcb082a1bb943db
sudo add-apt-repository 'deb http://mariadb.biz.net.id//repo/10.0/ubuntu precise main' 
3. Update repository mesin anda
 sudo apt-get update 
4. Install mariadb server
 sudo apt-get install mariadb-server 
Sekarang anda bisa dengan leluasa bermain-main dengan mariadb... Salam Open source

Tips check posisi dan jumlah memory server HP DL380

Sebagai seorang Administrator server tentu kita pernah berurusan dengan upgrade memory. Jika kita termasuk orang yang rajin mengupdate dokumentasi hardware kita maka urusan ini akan jadi mudah ...saya pribadi termasuk orang yang tidak konsisten mengupdate dokumentasi sehingga ketika sudah lupa ya jadi repot ...he he kok jadi curhat. well kita lanjutkan,Di linux mungkin kita akan dengan mudah melihat berapa memory yang terpasang dalam server kita dengan perintah top atau cat /proc/meminfo,tetapi tentu kita harus tahu juga berapa keping memory yang terpasang?lalu tiap keping berapa kapasitasnya? dan berapa slot yang masih kosong ? jawaban dari pertanyaan tersebut akan berguna untuk mengambil keputusan kita bisa upgrade memory sampai berapa giga dengan kapasitas berapa giga tiap keping.


Di linux kesulitan tersebut bisa kita atasi hanya dengan mengetikan 1 perintah, mari kita coba :
~$ sudo lshw -c memory
 *-memory
       description: System Memory
       physical id: 2c
       slot: System board or motherboard
       size: 4GiB
     *-bank:0
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns)
          product: 3336485446323536373250592D3636374631
          vendor: Micron Technology
          physical id: 0
          serial: e050b623
          slot: DIMM1 A
          size: 2GiB
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
     *-bank:1
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns)
          product: 3336485446323536373250592D3636374631
          vendor: Micron Technology
          physical id: 1
          serial: e050b622
          slot: DIMM2 A
          size: 2GiB
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
     *-bank:2
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns) [empty]
          physical id: 2
          slot: DIMM3 B
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
     *-bank:3
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns) [empty]
          physical id: 3
          slot: DIMM4 B
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
     *-bank:4
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns) [empty]
          physical id: 4
          slot: DIMM5 C
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
     *-bank:5
          description: DIMM DDR2 667 MHz (1.5 ns) [empty]
          physical id: 5
          slot: DIMM6 C
          width: 64 bits
          clock: 667MHz (1.5ns)
Ok dari hasil di atas bisa kita lihat bahwa kapasitas memory 4GB, masing-masing terpasang di slot1 dan slot2 dengan kapasitas masing-masing 2GB. Salam berbagi ...

Kamis, 06 Maret 2014

Tips check RAID hdd di server HP DL380

Bagi rekan-rekan yang ingin mengetahui RAID dari hdd server HP Proliant DL380G5 yang di gunakan dengan syarat anda menggunakan system operasi Ubuntu, hanya butuh mengetikan 1 perintah seperti di bawah ini:

~$ cat /proc/driver/cciss/cciss0 
cciss0: HP Smart Array P400 Controller
Board ID: 0x3234103c
Firmware Version: 5.20
IRQ: 42
Logical drives: 1
Current Q depth: 0
Current # commands on controller: 0
Max Q depth since init: 159
Max # commands on controller since init: 199
Max SG entries since init: 128
Sequential access devices: 0

cciss/c0d0:  293.56GB RAID 5
Sayangnya perintah di atas hanya bekerja pada server HP Proliant DL380G5. Tapi jangan khawatir bagi anda yang saat ini menggunakan server HP Proliant DL380G6 , G7 atau G8. kita bisa menginstall packages hpacucli untuk mengetahui type RAID yang di gunakan server kita. Silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini :

1. Install HP Linux Repository
 
sudo echo "deb http://downloads.linux.hp.com/SDR/downloads/MCP/ubuntu precise/current non-free" >> /etc/apt/sources.list.d/hp.list
2. Tambahkan HP Linux Repository PGP Key
 
wget -qO - http://downloads.linux.hp.com/SDR/downloads/MCP/GPG-KEY-mcp | sudo apt-key add -
3. Update repository
 
Sudo apt-get update
4. Install packages hpacucli
Sudo apt-get install hpacucli
 
5. Check RAID hdd anda dengan perintah berikut:
:~$ sudo hpacucli ctrl all show config

Smart Array P410i in Slot 0 (Embedded)    (sn: 5001438016904FF0)

   array A (SAS, Unused Space: 0  MB)

      logicaldrive 1 (136.7 GB, RAID 1, OK)

      physicaldrive 1I:1:1 (port 1I:box 1:bay 1, SAS, 146 GB, OK)
      physicaldrive 1I:1:2 (port 1I:box 1:bay 2, SAS, 146 GB, OK)

   SEP (Vendor ID PMCSIERA, Model  SRC 8x6G) 250 (WWID: 5001438016904FFF)
 
Semoga bermanfaat ...

Check Serial Number server HP Proliant DL380 dari console ubuntu

Ada beberapa pertanyaan sebelum saya melanjutkan menulis artikel ini, weks ...lha wong mau buat tutorial kok malah nanya ..he he. Apakah anda atau rekan anda pernah bekerja di lingkungan data center ? baik itu data center anda sendiri atau menyewa space dari penyedia. Apakah server HP Proliant DL380 anda pernah bermasalah dan masih punya warranty sehingga anda harus contact HP service center untuk melakukan pengecekan ? Ketika anda melakukan klaim ke HP maka yang akan di tanyakan pertama kali adalah berapa serial number server tersebut ? Nah ketika server tersebut dekat dengan posisi kita maka akan sangat mudah kita mendapatkan serial number tersebut karena HP telah menyediakan dalam tulisan yang kita bisa lihat dengan menarik serial number yg di tuliskan dalam kertas tebal di sisi depan server.


Tips ini sangat bermanfaat bagi saya pribadi dan rekan-rekan yang sering berinteraksi dengan server fisik khususnya adalah server HP Proliant DL380 dari generasi G5 sampai dengan G8 dengan catatan anda menggunakan sistem operasi Ubuntu. Ini adalah berdasarkan pengalaman saya ketika harus menyediakan serial number sedangkan server berada di data center.

Linux memberikan kemudahan yang luar biasa, hanya dengan satu perintah di console maka anda akan mendapatkan serial number tersebut. mari kita coba ..
~$ sudo lshw -c system
[sudo] password for harun: 
fawn                      
    description: Rack Mount Chassis
    product: ProLiant DL380 G6 (491325-371)
    vendor: HP
    serial: SGH951XM9D
    width: 64 bits
    capabilities: smbios-2.6 dmi-2.6 vsyscall32
    configuration: boot=normal chassis=rackmount family=ProLiant sku=491325-371 uuid=34393133-3235-5347-4839-3531584D3944
sangat mudah bukan ??

Rabu, 05 Maret 2014

Setting internet connection sharing dengan cisco 2901

Mohon maaf sebelumnya tulisan kali pake versi "londo". well langsung aja ya ... After we direct connected through console port on router. Please do it few command as this below :
 > enable 
 # config terminal
give username and password for usermode:
username bulux password buluxbanget
give password to enable :
enable secret buluxtenan
give ip address in interfaces gi0/0
config #ip address 192.168.1.2 255.255.255.0
config #no shutdown
give ip address in interfaces gi0/1
config #ip address IP_PUBLIC 255.255.255.240
config #no shutdown 
make routing to gateway isp
 config #ip route 0.0.0.0 0.0.0.0 Public_IP_from_ISP
make nat inside in interfaces gi0/0 to allow input through interf gi0/0
 ip nat inside
make nat inside in interfaces gi0/1 to allow output through interf gi0/1
 ip nat outside
make nat/masquarade from local network to internet
 config #ip nat inside source list 101 interface gigabitEthernet 0/1 overload
config # access-list 101 permit ip any any
make local network able to ping domain :
 config #ip name-server ip dns-server
config #ip name-server ip dns-server
config #ip domain-lookup